Minggu, 13 Maret 2016
Puisi keren buatan anak kerenxD
Jalan Ditempat
Aku berjalan dalam harapan
Terus melayangkan kaki untuk melangkah
Tetapi kenyataan coba menahannya
Masih terus berjalan meninggalkan gelap
Namun kembali hancur oleh khilafku
Aku masih terus berharap
Aku masih terus bermimpi
Ku coba bangkit dan berdiri
Lalu ku coba berjalan kembali
Kini sekarang aku benar - benar berjalan
Aku mulai melihat cahaya
Tetapi kemudian cahaya itu mulai meredup
Ternyata cahaya itu hanyalah ilusi
Aku belum benar - benar berjalan
Aku hanya jalan ditempat
Dan sekarang telah aku putuskan
Aku tak ingin lagi berjalan dalam bimbang
Aku ingin terbang, melayang...
Meninggalkan semua yang berselimut gelap
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar